Judul: Berbagi Info Seputar Astronaut Pertama Inggris Tak Berambisi ke Planet Mars Full Update Terbaru
link: Astronaut Pertama Inggris Tak Berambisi ke Planet Mars
Artikel Terbaru Astronaut Pertama Inggris Tak Berambisi ke Planet Mars Update Terlengkap 2017
http://indonesiansains.blogspot.com/ -- Penerbangan manusia ke planet Mars telah direncanakan oleh banyak pihak. Sebut saja badan antariksa Amerika Serikat NASA, perusahaan SpaceX milik jutawan Elon Musk, dan proyek Mars One asal Belanda. Mars diyakini bisa menjadi harapan bagi peradaban manusia sebagai tempat tinggal baru, tetapi hal ini tampaknya tak menggiurkan bagi Tim Peake.
Bernama lengkap Timothy Nigel Peake, lelaki usia 43 tahun ini adalah astronaut resmi Inggris pertama yang akan ditugaskan menjalani misi Expedition 46 dan Expedition 47 di Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS) pada Desember 2015 esok.
Berbicara soal rencana penjelajahan awak ke Mars, Peake terlihat tak memiliki ambisi untuk bisa ikut serta dalam misi Mars.
Baca juga: Bos NASA: Saya Percaya Manusia Tak Sendiri di Alam Semesta
"Menurut saya pertengahan tahun 2030-an itu cukup ambisius untuk perjalanan ke Mars dan pasti kita bisa mewujudkannya apabila betul-betul fokus. Namun saya pasti sudah sangat tua untuk misi Mars nantinya. Saya punya dua anak yang masih harus diurus," kata Peake, sebagaimana dilaporkan oleh situs The Telegraph.
Ia melanjutkan, "lebih sulit mengurus dua anak lelaki ketimbang menjadi seorang astronaut."
Walau begitu, Peake berpendapat pihak pengelola misi Mars harus memerhatikan aspek proteksi radiasi antariksa dengan seksama. Menurut Peake, sisi psikologis manusia sudah terbilang siap untuk menyambangi Mars sehingga persoalan teknis seperti keselamatan dan pelatihan dinilai oleh Peake harus dimaksimalkan.
Peake merupakan warga asli Inggris Raya yang saat ini sedang tinggal di Houston, Texas bersama istrinya, Rebecca dan dua anak lelakinya, Thomas dan Oliver.
Peake menghabiskan 17 tahun mengabdi di British Army Air Corps dan menjadi pilot helikopter senior serta pengajar penerbangan. Peake memutuskan untuk keluar dari Angkatan Udara Inggris tahun 2009 dan berpartisipasi dalam program Astronaut badan antariksa Eropa, ESA.
Di tahun yang sama, ia berhasil mengalahkan sekitar 8.000 kandidat astronaut. Nasib berpihak padanya sehingga badan antariksa Eropa itu memilihnya langsung bersama lima kolega dari negara basis Eropa lainnya.
Tercatat Peake akan menjadi astronaut Inggris pertama yang bakal menginjakan kaki di ISS. (adt)
Source : http://www.cnnindonesia.com/teknologi/20150622151530-199-61612/astronaut-pertama-inggris-tak-berambisi-ke-planet-mars/
Itulah sedikit Artikel Astronaut Pertama Inggris Tak Berambisi ke Planet Mars terbaru dari kami
Semoga artikel Astronaut Pertama Inggris Tak Berambisi ke Planet Mars yang saya posting kali ini, bisa memberi informasi untuk anda semua yang menyukai Android Free User. jangan lupa baca juga artikel-artikel lain dari kami.
Terima kasih Anda baru saja membaca Artikel Tentang Astronaut Pertama Inggris Tak Berambisi ke Planet Mars